Dukung USK Jadi World Class University, FKIP Gelar Workshop Kurikulum OBE

Published by Pers FKIP USK on

Banda Aceh—Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Univeristas Syiah Kuala (FKIP USK) siap mendukung USK menjadi kampus berskala internasional atau World Class University (WCU). Demi mendukung cita-cita tersebut, FKIP USK menggelar pelatihan penyusunan kurikulum Outcomes Based Education (OBE), Rabu (21/2/2024).

                  Kegiatan yang berlangsung di Auditorium lantai 3 gedung FKIP itu diikuti oleh para ketua jurusan, sekretaris jurusan, koordinator program studi, Satuan Jaminan Mutu Fakultas, dan anggopta SP4 FKIP USK. Kegiatan tersebut menghadirkan narasumber Ketua Lembaga Penjamin Mutu (LPM) USK, Prof. Dr. Ir. Suhendrayatna, M.Eng., dan anggota LPM USK, Dr. Ulfa Tenri Pada, S.Pd., M.Pd.

                  “Kita membuat acara ini agar kita segera memperbaiki kurikulum pada masing-masing Prodi demi mendukung USK menuju world class university. Kami harap Bapak Ibu dapat mengikuti kegiatan ini dengan maksimal karena kurikulum berbasias OBE ini saya yakin masih baru bagi kita,” ujar Wakil Dekan FKIP Bidang Akademik, Dr. Sanusi, S.Pd., M.Si., saat membukan kegiatan dimaksud.

                  Menurut Sanusi, ada beberapa perubahan yang harus dilakukan oleh setiap program studi dari kurikulum sebelumnya agar berbasis OBE.

                  “Kita merancang kurikulum berbasis OBE karena kita mau USK ini menjadi WCU. Ini harus menjadi cita-cta bersama,” ujarnya.

                  Sementara itu, Suhendrayatna dalam paparannya menyebutkan untuk tingkat universitas, pihaknya sudah merancang template buku kurikulum sehingga akan memudahkan kerja akademik di tingkat jurusan. Namun, kata dia, untuk substansi keilmuan harus disesuaikan dengan jurusan dan program studi masing-masing.

                  “Kami sudah buatkan contoh RPS, contoh kontrak belajar, semua sudah ada templatenya. Bapak ibu tidak perlu berpikir susah. Hanya butuh penyamaan persepsi saja,” kata Suhendrayatna.[]

Categories: Berita

0 Comments

Leave a Reply

Avatar placeholder